Example floating
Example floating
Life Style

Dari Kehidupan Nyata ; Diselingkuhi, Dicopet dan Tidur dalam Gerobak – Mutiara Kata Pemulung Ini Menjadi Viral

×

Dari Kehidupan Nyata ; Diselingkuhi, Dicopet dan Tidur dalam Gerobak – Mutiara Kata Pemulung Ini Menjadi Viral

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

Ia bahkan pernah mengalami nasib sial, yaitu kehilangan semua uangnya karena dicopet. Rupiah demi rupiah yang dia kumpulkan ludes begitu saja. Lagi-lagi di saat berat itu pun ibu Emi harus menjalaninya sendirian. “Dulu saya pernah kehilangan semua uang saya gara-gara dicopet. Itupun saya harus tanggung sendirian,” tutur ibu Emi.

Wanita ini sempat berpikir bahwa hidup tidak adil. Bagaimana tidak, dalam hidup serba sederhana dan penuh kesulitan, ibu Emi masih harus menelan pil pahit karena dibohongi oleh suaminya sendiri. Sang suami yang mengaku merantau ternyata malah tinggal bersama wanita lain. Ibu Emi mengetahui perselingkuhan itu sepulang dia dari pasar
Ia memergoki suaminya tengah duduk bersama wanita di sebuah warung kopi (Warkop).

Mas Dhito Lanjutkan

“Waktu itu, saya lagi ke pasar. Trus saya mau beli minum di warkop. Tiba-tiba saya lihat ada suami saya lagi sama perempuan lain. Suami saya waktu itu bilangnya dia lagi merantau. Ternyata selama ini dia bohong. Dia ga merantau. Dia tinggal sama perempuan lain,” ceritanya kepada proud.project.

Mengetahui kenyataan itu, ibu Emi hanya bisa menangis. Hatinya seperti teriris karena penghianatan tersebut hingga akhirnya memutuskan untuk bercerai. Namun, setelah menjalani suka duka itu, ibu Emi kini mengaku telah ikhlas.
Meskipun awalnya ia merasakan sakit tak terperi, tetapi keikhlasan justru membuat ibu Emi hidup lebih tenang.

Ia pun memberi sebuah perumpaan yang menginspirasi. ” Ikhlas itu kayak ngerawat kepompong sampai jadi kupu kupu. Anda tahu, kupu kupu itu akan pergi dan terbang. Kita tetap ngerawat kepompong, karena kita tahu. Kita harus melayani, tapi tidak untuk memiliki. ” katanya. ( nu )

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.