Kediri, Memo
Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah lereng Gunung Kelud dan sekitarnya sore ini, Minggu (22/6). Kondisi cuaca ekstrem ini menyebabkan sebuah pohon Sonokembang berukuran raksasa tumbang dan melintang di jalan raya menuju Gunung Kelud, tepatnya di Desa Sumberagung, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri.
Baca Juga: Kejari Kota Kediri Mutasi, Theresia Tri Widorini Geser Berganti Rivo Chandra Makarupa
Akibatnya, jalur utama yang vital ini sempat lumpuh, membuat pengguna jalan kerepotan dan menyebabkan kemacetan parah.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kediri, Stefanus Djoko Sukrisno, menjelaskan bahwa pohon tumbang tersebut memiliki diameter mencapai 90 sentimeter, atau hampir satu meter. “Pohonnya (yang tumbang) berukuran 90 sentimeter,” terang Djoko.
Baca Juga: DPRD Kota Kediri Desak Solusi Parkir Terpadu di Kawasan Stasiun Kediri Guna Cegah Kemacetan
Pohon yang awalnya kokoh berdiri di tepi jalan itu tak kuat menahan terjangan hujan deras dan angin kencang yang berlangsung sekitar satu jam, menurut kesaksian warga di lokasi.
Lalu Lintas Macet, Respon Cepat BPBD
Ukuran batang pohon yang sangat besar membuat akses jalan terblokir total, menghambat kendaraan roda dua maupun roda empat. Jalan ini merupakan jalur utama yang menghubungkan Kota Kediri dengan kecamatan-kecamatan di lereng Gunung Kelud, sehingga insiden ini sontak memicu kemacetan panjang.
Baca Juga: Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana Lantik Pejabat Baru Guna Percepatan Kinerja Pemerintah












