[ad_1]
Blitar, Memo
Dikarenakan pandemi corona (covid-19) yang belum juga usai, berdampak terhadap sektor usaha. Tak hanya sektor usaha skala besar, dampak juga dirasakan pelaku UMKM. Maka dari itu, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar mendorong agar Pemkab Blitar memberikan bantuan kepada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Dikatakan Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Blitar, Idris Marbawi, pihaknya mendorong agar Pemkab Blitar memberikan bantuan kepada pelaku usaha. Agar mereka tetap bisa bertahan dalam situasi pandemi.
“Beberapa waktu lalu, kami telah melakukan rapat kerja evaluasi penanganan covid-19 bersama Dinas Koperasi dan Usaha Mikro serta Disperindag. Dalam rapat itu kami menyampaikan pandangan, sektor UMKM pasti terdampak pandemi ini. Oleh sebab itu Dinas Koperasi dan Disperindag harus memberikan bantuan kepada pelaku usaha agar bisa tetap bertahan ditengan situasi seperti saat ini,” ungkap Idris Marbadi, Selasa (23/6).
Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menambahkan, bantuan yang diberikan pemda bisa berupa fasilitasi. Yakni dengan membantu distribusi produk UMKM. “Kami mendorong agar Pemkab Blitar membantu distribusi produk UMKM. Apalagi sekarang PSBB sudah mulai beralih ke New Normal. Selain itu juga terus diberikan motivasi agar mereka tetap berkembang walau ditengah pandemi seperti sekarang,” tegasnya.
The post DPRD Kabupaten Blitar Minta Pemkab Beri Bantuan UMKM appeared first on Memo Kediri |.
The post DPRD Kabupaten Blitar Minta Pemkab Beri Bantuan UMKM appeared first on Berita Memo.
[ad_2]
Source link