Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum memberikan arahan kepada guru, staf, dan siswa SMAN 1 Ciamis menyusul peristiwa dugaan penganiayaan terhadap belasan siswa oleh seniornya dalam kegiatan Pramuka.
Uu menegaskan, Pemprov Jabar dalam hal ini Dinas Pendidikan melalui Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XIII akan bertanggung jawab menyelesaikan permasalahan ini dengan upaya tindak lanjut memberikan pemahaman kepada kepala sekolah dan tenaga pengajar.
“Jadi, jangan dianggap dengan kedatangan saya ke sini lalu selesai. Kami tidak ingin kejadian seperti ini terulang kembali!” tegas Uu di SMAN 1 Ciamis, Sabtu (15/1/2022).
Uu menjelaskan bahwa peristiwa yang terjadi 8 Januari 2022 lalu itu sebenarnya di luar kegiatan sekolah. Bahkan, kegiatan yang berujung penganiayaan itu pun tidak mengantongi izin dari pihak sekolah.