Example floating
Example floating
Olahraga

Semen Padang Siap Bangkit! Targetkan Tiga Poin Lawan Bali United di Kandang

Avatar
×

Semen Padang Siap Bangkit! Targetkan Tiga Poin Lawan Bali United di Kandang

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

MEMO – Semen Padang bersiap menghadapi tantangan besar ketika menjamu Bali United dalam lanjutan pekan ke-19 BRI Liga 1 2024/2025. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Haji Agus Salim, Padang, pada Senin (20/1/2025) pukul 15.30 WIB.

Pelatih kepala Semen Padang, Eduardo Almeida, optimistis timnya bisa memaksimalkan peluang di kandang untuk meraih kemenangan penuh. “Kami menargetkan bermain baik dan mengamankan tiga poin di pertandingan nanti,” ujar Almeida seperti dilansir dari akun Instagram resmi Semen Padang.

Namun, Almeida tetap mewaspadai kekuatan Bali United, yang dikenal memiliki susunan pemain berkualitas tinggi. “Bali United adalah tim yang kuat. Tapi kami bermain di kandang sendiri, dan kami terus berkembang menjadi lebih baik setiap harinya,” tambahnya.

Almeida juga menegaskan bahwa kekalahan sebelumnya dari Bali United tidak akan menjadi patokan di laga ini. “Kami akan melakukan yang terbaik untuk memastikan kemenangan pada pertandingan nanti,” tegasnya.

Di sisi lain, Bali United datang dengan kekuatan penuh. Pemain andalan mereka, Elias Dolah, siap kembali berlaga setelah absen di laga sebelumnya melawan Persik Kediri akibat akumulasi kartu kuning. Elias menyatakan kesiapan dan semangat tinggi untuk menghadapi Semen Padang.

“Persiapan tim berjalan normal, apalagi dengan tambahan beberapa pemain baru. Secara pribadi, saya sangat termotivasi untuk memberikan yang terbaik dan membawa pulang tiga poin dari laga tandang ini,” ungkap Elias.

Kedua tim memiliki misi penting dalam pertandingan ini. Bali United yang kini berada di peringkat 9 klasemen dengan 28 poin berusaha memperbaiki posisi mereka. Sementara itu, Semen Padang yang berada di posisi ke-16 dengan raihan 13 poin berharap memanfaatkan laga kandang ini untuk keluar dari zona degradasi.

Baca Juga  Amorim Ungkap Jurus Pamungkas MU Redam Ganasnya Arsenal, Old Trafford Bergemuruh