Example floating
Example floating
Kabar Daerah

Hipnoterapi Jadi Solusi Warga Mojokerto yang Takut Divaksin

×

Hipnoterapi Jadi Solusi Warga Mojokerto yang Takut Divaksin

Sebarkan artikel ini
Example 468x60

[ad_1]

banner 468x60

Mojokerto, Memo
Warga Kabupaten Mojokerto yang takut divaksin COVID-19 atau fobia jarum suntik kini tak perlu risau. Karena polisi menyediakan layanan hipnoterapi yang terbukti ampuh mengatasi ketakutan tersebut.

Example 300x600

Hipnoterapi mulai diterapkan pada vaksinasi COVID-19 terhadap kalangan mahasiswa di Mapolsek Trowulan, Kabupaten Mojokerto siang tadi. Fobia jarum suntik salah satunya dialami Ikhwanul Kirom (23).

Mahasiswa STIE Al Anwar ini menyampaikan langsung ketakutannya kepada Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander di lokasi. Ia mengaku fobia jarum suntik sejak kecil. Sehingga selama ini Ikhwanul hanya minum obat ketika sakit.

Dony lantas menugaskan Kanit Pengaturan Penjagaan Pengawalan dan Patroli (Turjawali) Satlantas Polres Mojokerto Iptu Edy Widoyono untuk melayani Ikhwanul. Edy memang dikenal sebagai ahli hipnoterapi.

Saat melakukan hipnoterapi, Edy memasukkan beberapa sugesti ke alam bawah sadar Ikhwanul. Yakni tidak akan takut lagi dengan jarum suntik, vaksinasi Corona penting untuk kesehatan, serta menjadi pelopor protokol kesehatan (prokes) di masyarakat.

Setelah dihipnoterapi, Ikhwanul tak lagi fobia jarum suntik. Ia nampak tenang mengikuti prosedur vaksinasi COVID-19. Mulai dari pendaftaran, pemeriksaan kesehatan, sampai disuntik vaksin dosis pertama.

“Tadi takut disuntik karena sejak kecil saya takut jarum suntik. Setelah dihipnoterapi, saat disuntik tidak terasa, perasaan takut sudah tidak ada, sebelum disuntik juga tak ada deg-degan sama sekali,” kata Ikhwanul di lokasi, Senin (19/7/2021).

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.