Kediri, Memo
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kediri resmi melantik sebanyak 2.348 anggota Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) pada Pilkada Serentak 2024, Senin (4/11/2024).
Komisioner Bawaslu Kabupaten Kediri Divisi Koordinator SDMO Diklat, Eko Agung Prastyo mengatakan, pelantikan dilaksanakan masing-masing di 26 Kecamatan di Kabupaten Kediri.
“Allhamdulillah acara berjalan lancar, Pelantikan PTPS dilaksanakan serentak oleh Panwascam di masing-masing Kecamatan di Kabupaten Kediri,” ujar Eko.
Eko mengatakan, untuk selanjutnya dari seluruh anggota PTPS yang telah dilantik akan ditempatkan di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di 343 Desa dan 1 Kelurahan.
“Di Kabupaten Kediri ada sebanyak 2.344 TPS, ditambah 4 TPS lokasi khusus di Pondok Ploso, Desa Ploso, Kecamatan Mojo. Total ada 2.348 TPS,” jelas Siswo.












