Menteri Agama Kagumi Kesederhanaan Paus Fransiskua, Patut Dicontoh Para Ulama

Menteri Agama Kagumi Kesederhanaan Paus Fransiskua, Patut Dicontoh Para Ulama

Jakarta, memo
Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas, mengaku kagumi kesederhanaan yang ditunjukkan oleh Paus Fransiskus. Selama tiga hari di Indonesia, Paus menolak menggunakan mobil mewah. Tidak mau menginap di hotel, juga meminta pengamanan yang biasa biasa saja.

“Saya kira ini sangat luar biasa. Paus Fransiskus tidak hanya menjadi teladan sebagai pemimpin agama, tetapi juga sebagai pemimpin negara, yakni Takhta Suci Vatikan. Kesederhanaan yang beliau tunjukkan, termasuk dalam memilih kendaraan, merupakan contoh yang patut kita teladani,” kata Yaqut di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Selasa (3/9/2024).

Bacaan Lainnya

Menag Yaqut menambahkan sikap Paus Fransiskus ini mencerminkan nilai-nilai yang seharusnya dipegang oleh semua pemimpin, baik dalam hal kerendahan hati maupun pengabdian kepada sesama.

Diberitakan sebelumnya, Paus Fransiskus menolak menginap di hotel dan memilih untuk tinggal di Kedubes Vatikan, Jakarta, selama empat hari dan tiga malam berada di Indonesia.

“Beliau akan tinggal di Kedubes Vatikan di Indonesia. Sementara rombongannya akan menginap di hotel,” kata Uskup Agung Jakarta, Ignatius Kardinal Suharyo, saat dikonfirmasi wartawan, Senin (2/9/2024).

Selain menolak untuk menginap di hotel, Paus Fransiskus juga menolak untuk menumpangi mobil mewah selama berada di Indonesia. Paus memilih untuk menggunakan mobil Toyota Innova, seperti yang digunakan masyarakat Indonesia sehari-hari.

Pos terkait